Notification

×

Iklan

Iklan

Perkuat Sinergitas, Kodim 1620/Loteng Jalin Kerja Sama Dengan LPKA dan Rutan Praya

Tuesday, March 2, 2021 | March 02, 2021 WIB Last Updated 2021-03-29T20:08:39Z


 

Lombok Tengah, Selaparangnews.com - Komando Distrik Militer 1620/Lombok Tengah membuat Memorandum of Understanding (MoU) atau penandatanganan Perjanjian Kerja Sama dengan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Praya dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Lombok Tengah (LPKA).


Penandatanganan MoU itu dilakukan pada Selasa, 2 Maret 2021 di ruang kerja Dandim 1620/Loteng yang dihadiri oleh pejabat Kepala Rutan Kelas IIIB Praya, Jumasih SH M dan Kepala LPKA kelas II Loteng Anak Agung Gede Ngurah Putra.



Tujuannya adalah untuk memperkuat sinergitas antara Kodim dengan Rutan Kelas IIB Praya dan LPKA Kelas II Loteng dalam bidang keamanan, pengawalan, pelatihan dan pertukaran informasi.



Dandim 1620/Loteng Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan mengatakan Kodim 1620/Loteng sebagai satuan kewilayahan berkewajiban membantu keamanan yang ada di wilayah binaannya termasuk di dalam Rumah tahanan kelas IIB dan LPKA Kelas II Loteng.



"Kami siap memback up, memberikan bantuan penanganan gangguan keamanan di Rutan maupun LPKA. Kapan saja, kami siap,” ucap Dandim setelah melakukan MoU. Selasa, 02/03/2021.



Selain itu kata Dandim, bahwa sebelum dilakukan MoU ini, Kodim sudah sering melakukan kunjungan dan kerjasa sama dengan Rutan dan LPKA dalam hal keamanan, pelatihan penjaga dan warga binaan termasuk menyampaikan materi belanegara pada warga binaan.



“Kami juga mengucapkan terimakasih juga atas keejasama selama ini Yang sudah terjalin dengan baik. Dan Kodim 1620/Loteng selalu bersedia membantu Rutan dan LPKA. Semoga kerjasama ini bisa berjalan baik kedepan,” sambungnya.



Dandim juga mengapresiasi pihak Rutan kelas IIB Praya dan LPKA kelas II Loteng dalam program kerjasama ini dan berharap kerjasama ini berlanjut sehingga bisa menciptakan keamanan bersama di wilayah Lombok Tengah. (Red)

×
Berita Terbaru Update