Notification

×

Iklan

Iklan

Gas Elpiji 3 Kg Mulai Langka, Begini Penjelasan Kadisperindag Lotim

Wednesday, August 5, 2020 | August 05, 2020 WIB Last Updated 2021-04-15T10:39:21Z

Hj. Masnan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lombok Timur

Lombok Timur, Selaparangnews.com -  Gas Elpiji ukuran 3 kg mulai langka di Lombok Timur sehingga banyak dari warga yang mengeluh, mereka berharap kelangkaan gas elpiji itu segera diatensi oleh pemerintah kabupaten mengingat keberadaanya yang sangat penting bagi masyarakat.

Dan anehnya, Kelangkaan itu hanya terjadi pada Gas Elpiji ukuran 3 kg saja yang memang disubsidi oleh pemerintah, sementara gas elpiji ukuran lainnya masih tetap tersedia.

Kelangkaan yang aneh itu diakui sendiri oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lombok Timur, Hj. Masnan, saat ditemui wartawan di kantornya, pada Selasa, (04/08/2020).

Hj. Masnan mengatakan bahwa dia sudah banyak mendengar keluhan masyarakat terkait kelangkaan gas elpiji itu. Dan setelah melihat kondisi di lapangan serta pengaduan dari masyarakat terkait adanya dugaan praktik penimbunan oleh oknum tertentu, maka dia langsung menginstruksikan jajarannya untuk Sidak (Inspeksi Dadakan) dari pasar ke pasar sejak minggu lalu.

"Mendengar adanya dugaan penimbunan kami langsung instruksikan pada staf, khususnya bidang perdagangan dan kepala Seksi usaha untuk mengecek ke lapangan" ungkapnya.

Adapun lokasi-lokasi yang pernah dicek ialah Pasar Paok Motong dan beberapa toko besar. Termasuk juga datang langsung ke SPBE (Stasiun Pengisian Bulk Elpiji) yang ada di Kecamatan Sikur.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari pihak SPBE itu lanjut H. Masnan, dia mendapatkan jawaban bahwa kelangkaan itu terjadi karena suplai gas dari pusat memang sedikit. 

"Tapi itu keterangan dari supir dan pegawai di sana, karena kepalanya tidak ada waktu itu" ujarnya.

Oleh karenanya, hari ini, Selasa 04 Agustus 2020, dia akan ke sana lagi untuk menemui kepala SPBE itu guna mempertanyakan sebab terjadinya kelangkaan Elpiji ukuran 3 kg tersebut.

"Saya juga sudah menghubungi beberapa teman, dan mereka juga mengalami hal yang sama" tutupnya. (SN-05)



×
Berita Terbaru Update