Notification

×

Iklan

Iklan

Puluhan Siswa SMAN 1 Suela Ikuti Geladi Bersih ANBK

Thursday, September 9, 2021 | September 09, 2021 WIB Last Updated 2021-09-09T05:54:01Z

Puluhan Siswa SMAN 1 Selamat saat mengikuti Geladi Bersih Asesmen Nasional Berbasis Komputer


Lombok Timur, Selaparangnews.com - Jelang menghadapi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Suela, Kecamatan Suela, Lombok Timur mengikuti geladi bersih kesiapan siswa yang akan mengikuti ANBK pada tanggal 27 Sampai dengan 30 september mendatang.


Kegiatan geladi ANBK tersebut dilaksanakan selama dua hari yakni pada hari Rabu dan Kamis tanggal 8 Sampai tanggal 9 September 2021.


"Untuk kita di SMAN 1 Suela dapat gelombang kedua dari hari Rabu sampai hari kamis untuk mengadakan geladi bersih" ungkap Lalu. Wahyudi Nazir, Wakil kepala sekolah Bidang Kurikulum (Wakakur), dikonfirmasi di Sekolah, Rabu kemarin, 08/09/2021.


Dijelaskan lagi, Kegiatan geladi ANBK tersebut merupakan tahapan kedua sebelum melaksanakan ANBK yang sesungguhnya nanti pada tanggal 27  sampai dengan 30 September mendatang.


"Geladi ini tahapan kedua, tahapan pertama kan simulasi sebelum dilaksanakan ANBK sesungguhnya nanti sehingga anak yang akan mengikutinya benar-benar siap dan matang," terangnya


Lebih lanjut Ia menyebutkan jumlah siswa yang mengikuti geladi tersebut ada 50 siswa yang dari Kelas XI saja.


"Yang akan mengikuti Asesmen Nasional  tersebut hanya  45 orang siswa dari kelas XI dan 5 orang siswa Sebagai cadangan," ujarnya. 


Dari 50 siswa yang kan mengikuti geladi Asesmen Nasional tersebut, masing-masing kelas diambil 10 orang siswa dari masing masing jurusan kelas XI IPA maupun kelas XI IPS


"Karena yang kelas XI ada 5 Kelas jadi masing masing kelas diambil 10 orang siswa dan itu ditentukan secara acak," tutupnya. (Izi)

 

×
Berita Terbaru Update