Notification

×

Iklan

Iklan

Dana Penanganan PMK di Lombok Timur Bakal Ditambah

Tuesday, July 5, 2022 | July 05, 2022 WIB Last Updated 2022-07-04T18:57:20Z

Bupati Lombok Timur HM. Sukiman Azmy diwawancara sejumlah awak media di Kantor DPRD Lombok Timur

Lombok Timur, Selaparangnews.com - Biaya penanganan wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang telah menjangkiti banyak hewan ternak di Kabupaten Lombok Timur bakal ditambah sebesar Rp. 500 juta yang diambil dari dana tak terduga. 


Hal itu diungkapkan Bupati Lombok Timur HM. Sukiman Azmy Senin kemarin, (04/07/2022) di Kantor DPRD Lombok Timur. 


"Dana penanganan PMK akan kita tambah sebesar Rp. 500 juta yang kita ambilkan dari dana tak terduga," ujarnya.


Bupati menyebutkan, tambahan dana itu akan dialokasikan untuk pembelian vaksin serta biaya penyuntikan. Bupati berharap, dengan tambahan itu bisa mempercepat pemulihan terhadap  semua hewan ternak yang terjangkit virus tersebut di Lombok Timur. 


Sebelumnya, kata Bupati, Pemkab Lotim telah menganggarkan sebesar Rp. 150 juta untuk penanganan PMK tersebut. Namun Ia menilai bahwa dana sebesar itu tidak mencukupi untuk mengentaskan masalah tersebut di Lombok Timur. 


Kendati demikian, lanjut Bupati Sukiman, angka hewan ternak yang terjangkit virus PMK di Lombok Timur berangsur-angsur mulai menurun. Sehingga dengan adanya tambahan dana tersebut benar-benar bisa menyelesaikannya.


"Ya kita berharap PMK ini segera berlalu," pungkasnya. (Yns) 

×
Berita Terbaru Update