Notification

×

Iklan

Iklan

9 Artis Indonesia Yang Berasal Dari Lombok, Nusa Tenggara Barat, Siapa Saja?

Wednesday, November 9, 2022 | November 09, 2022 WIB Last Updated 2022-11-09T07:29:41Z

Potret 9 Artis Indonesia yang diketahui berasal dari Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat 

SELAPARANGNEWS.COM - Pulau Lombok yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) ternyata tidak hanya kaya akan keindahan alam, budaya dan juga kearifan lokal. 

Selain dikenal sebagai Pulau Seribu Masjid, Lokasi Sirkuit Kebanggaan Indonesia yang ada di antara Pulau Bali dan Pulau Sumbawa ini ternyata punya publik figur yang sudah cukup tenar di tanah air.

Dihimpun dari berbagai sumber, setidaknya ada 9 Artis Indonesia yang berasal dari pulau Lombok.


1. Angga Aldi Yunanda

Pemuda ganteng kelahiran 26 Mei tahun 2000 ini ternyata lahir di Pulau Lombok. 

Ia merupakan putra dari pasangan Yuliati Mahsun dan Muhammad Nasir Sedo yang merupakan seorang Kepala Sekolah di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Siapa Orang Bergelar Lalu Pertama Di Suku Sasak Lombok ?

Baca Juga: Harus Ada Keterwakilan Perempuan Dalam Proses Rekruitmen Panwaslu Kecamatan. 


2. Udin Sedunia

Pria dengan nama asli Sualudin itu lahir 31 Agustus 1981 di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Ia naik daun dan viral lewat lagu Udin Sedunia yang dibuat dan lantunkan.

Pasca viral lewat lagu fenomenalnya itu, Udin sempat muncul di layarnya kaca, yang pasti bahwa Ia telah sukses jadi Artis Ibu Kota.


3. Baiq Gita

Artis Selanjutnya yang juga lahir di Lombok adalah Baiq Gita. Penyanyi dangdut yang lahir dengan nama asli Baiq Gita Febiliyasni.

Ia lahir tanggal 13 Februari 1999 dari pasangan Lalu Ilyas dan Baiq Sri Nurliana di tanah kelahirannya di Desa Rarang, Kecamatan Terara, Kabupaten Lombok Timur.

Baiq Gita Febiliyasni memulai sebagai finalis 20 besar Liga Dangdut Indonesia pada tahun 2018 silam di Indosiar.

Tapi kemudian, Baiq Gita berhasil memenangkan Kontes Dangdut Indonesia (KDI) tahun 2020 di MNCTV.


4. Kirey

Mungkin banyak yang belum tahu, khususnya generasi milenial dan genzi bahwa penyanyi terkenal dengan nama panggung Kirey ini ternyata lahir di Kota Selong, Kabupaten Lombok Timur.

Nama Membantu adalah Nurzairina yang lahir tanggal 16 Oktober 1976 di Kota Selong.

Selain jago nyanyi, dia juga seorang aktris yang pernah membintangi sinetron bersama Desy Ratnasari dan Tamara Bleszinky.

Baca Juga: Soal Kontestasi Pilgub NTB, Sukiman: Kalau Bisa Sasak Mengutus Satu Calon


5. Tanita Cahya

Selanjutnya adalah Tanita Cahya. Gadis cantik dengan nama lengkap Tanita Cahya Pramesti lahir tanggal 14 Januari 2001 di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Dia dikabarkan dari seorang seniman terkenal tanah air Agustinus Gusti Nugroho atau yang karib dengan panggilan Nugie.


6. Tami Aulia

Artis cantik lainnya yang lahir di Lombok adalah Tami Aulia.

Tami Aulia merupakan artis penyanyi kelahiran 1998 di Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah.


Baca Juga: Dengan Sistem CAT, Proses Rekruitmen Panwaslu Kecamatan Jadi Lebih Terbuka


Penyanyi dengan nama lengkap Aulia Pramesti Rizki Utami ini muncul pertama kali sebagai pendatang baru di dunia artis Indonesia melalui cover lagu yang dilantunkannya melalui channel youtube miliknya.

Salah satu lagu cover yang dinyanyikan Tami adalah Waktu Yang Salah dari Fiersa Besari.


7. Iman Charisa

Selain Kirey, Baiq Gita dan Tami Aulia, ternyata artis cantik Charisa Faith juga lahir di Lombok.Ia merupakan artis cilik jebolan Indonesian Idol Junior.

Charisa Faith lahir tanggal 16 November 2005 di Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Hingga kini, Charisa Faith masih aktif berkarir di dunia musik dengan mengkover lagu yang kemudian ia bagikan melalui akun medsosnya, seperti YouTube dan Instagram.


8. Eva Yolanda

Lombok ini seperti tak kekurangan artis cantik. Eva Yolanda yang ikut kontes Liga Dangdut Indosiar tahun 2020 ini juga lahir di Lombok ternyata, tepatnya di desa Lando, Kecamatan Terara, Lombok Timur.

Saat ini Eva telah menginjak usia 21 tahun. Eva sendiri merupakan anak terakhir dari enam bersaudara.

Bakat nyanyi Eva sudah terlihat sejak kecil. Sebelum ikut Liga Dangdut Indonesia tahun 2020, Eva pernah mengikuti lomba Pedas Wow 2019 di TV9 Lombok dan berhasil keluar sebagai pemenang.


Baca Juga: Mobil Pikap Muat BBM Kecelakaan, Pasutri Meninggal Dengan Keadaan Terbakar


9. Sulis Lida

Artis cantik yang terakhir berasal dari Lombok adalah Sulistiawaty, namun lebih akrab dengan sapaan Sulis Lida.

Artis pendatang baru di dunia musik dangdut itu lahir sekitar tahun 2000 di Desa Dasan Lekong, Kecamatan Sukamulia, Kabupaten Lombok Timur.

Karier Sulis di dunia musik mulai mejelit usia menjadi runner-up dalam ajang Liga Dangdut Indosiar tahun 2021.


Itulah Sembilan artis asa Lombok, Nusa Tenggara Barat yang berhasil dihimpun dari berbagai sumber oleh SELAPARANGNEWS.COM.

×
Berita Terbaru Update