![]() |
Kunjungan Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin ke RSUD Selong bersama BPJS Kesehatan |
SELAPARANGNEWS.COM - Sejumlah pasien rawat jalan RSUD dr. R. Soedjono Selong menyampaikan keluhan langsung kepada Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin saat orang nomor satu di Lotim itu melakukan peninjauan pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut, pada selasa kemarin, (15/07/2025).
Dalam kunjungannya, Bupati berdialog dengan pasien dan keluarga pasien untuk memastikan pelayanan kesehatan berjalan baik. Meskipun secara umum pasien mengaku terlayani dengan baik sebagai peserta BPJS Kesehatan, mereka mengeluhkan waktu tunggu pelayanan di poli yang dinilai cukup lama.
Menanggapi keluhan tersebut, Bupati Haerul Warisin berjanji akan menambah jumlah petugas pelayanan agar antrean pasien dapat terurai lebih cepat.
“InsyaAllah kami akan menambah petugas agar pelayanan lebih cepat, sehingga masyarakat yang berobat tidak menunggu terlalu lama,” kata Bupati di sela-sela peninjauan sejumlah ruang pelayanan rumah sakit.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati turut didampingi Kepala BPJS Kesehatan Lombok Timur, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur, Direktur RSUD dr. R. Soedjono Selong M. Hasbi Santoso, serta jajaran manajemen rumah sakit.
Sementara itu Direktur RSUD dr. R. Soedjono Selong, M. Hasbi Santoso, menjelaskan rumah sakit terus berupaya memenuhi standar Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) BPJS Kesehatan yang ditarget rampung pada akhir Desember 2025. Dari total 156 kamar standar KRIS yang harus tersedia, saat ini rumah sakit baru memiliki 51 kamar.
“Kami tetap optimis bisa memenuhi standar tersebut sesuai batas waktu,” ujarnya.
Sebagai informasi, sistem KRIS diterapkan BPJS Kesehatan untuk menyeragamkan standar layanan rawat inap di seluruh rumah sakit, sehingga masyarakat bisa mendapatkan pelayanan yang lebih berkualitas dan merata. (SN)