Notification

×

Iklan

Iklan

JPS Gemilang Non DTKS Sasar Sejumlah OPD di Lotim

Tuesday, July 28, 2020 | July 28, 2020 WIB Last Updated 2021-04-19T16:24:14Z
Foto: Truck pengangkut Paket Sembako JPS Gemilang Saat Mendroping di Kantor Bupati Lombok Timur

Lombok Timur, Selaparangnews.com – Ratusan paket sembako Jaring Pengaman Sosial (JPS) Gemilang non DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) dari Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menyasar sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kabupaten Lombok Timur.

Sebagaimana disebutkan oleh Diky Wahyu Saputra selaku Koordinator Wilayah dari PT. Gerbang NTB Emas untuk Kabupaten Lombok Timur bahwa beberapa OPD yang kecipratan bantuan paket sembako itu ialah Dispora, Dishub, Dinsos dan juga Bakesbangpoldagri. ”Cuma itu saja yang dapat kalau di Lotim” ungkapnya. Selasa. (28/07/2020).

Diky mengaku tidak tahu persis siapa yang akan menerima paket bantuan tersebut, dia hanya bertugas untuk mengantarnya ke OPD terkait, sesuai dengan tugasnya hanya untuk mengantar saja. 

“Kita hanya mengantarkan saja kepada orang yang bertanggungjawab untuk menyalurkannya,” kata dia sembari mengatakan bahwa yang terpenting sudah diantarkan ke penyalurnya. “Apakah nanti diberikan ke staf atau masyarakat  saya kurang tahu,” tandas Diky. 

Adapun jumlah paket sembako non DTKS yang didroping di Kantor Bupati itu ialah sebanyak 667 paket yang dibag,i dimana masing-masing Dinas mendapatkan jatah yang berbeda-beda. Untuk Dispora lanjut Diky ialah sebanyak 42 Paket, Dinsos 60 Paket dan Bakesbangpoldagri sebanyak 559 paket.

Diky menambahkan bahwa paket sembako untuk masyarakat Lombok Timur yang ada di dalam DTKS sudah rampung minggu yang lalu, yaitu pada hari Sabtu, tanggal 25 Juli kemarin. “Ya, kalau yang DTKS sudah habis disalurkan pada hari Sabtu kemarin” tutupnya. (SN-05)
×
Berita Terbaru Update