Notification

×

Iklan

Iklan

Pemkab Lotim Luncurkan Bantuan Permodalan UMKM, Bupati Warning 31 Ribu Penerima

Senin, 24 November 2025 | November 24, 2025 WIB Last Updated 2025-11-24T09:17:46Z

Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin serahkan secara simbolis bantuan Permodalan untuk UMKM kepada salah satu penerima

SELAPARANGNEWS.COM - Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin secara resmi meluncurkan program bantuan modal kepada pelaku usaha mikro pada Dinas Koperasi dan UMKN Kabupaten Lombok Timur. 


Kegiatan tersebut berlangsung Senin, (24/11/2025) di Halaman Kantor Camat Selong, yang turut dihadiri Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Lombok Timur beserta jajarannya, Camat se-Kabupaten Lombok Timur, Lurah se-Kecamatan Selong, serta penerima bantuan usaha modal mikro. 

Kegiatan ini diawali dengan penandatanganan dan penyerahan berkas sebagai salah satu tahapan yang menjadi persyaratan pencairan bantuan. Bantuan nantinya akan diberikan dalam bentuk non tunai yang akan ditransfer langsung ke rekening penerima. 

Sesuai instruksi, bantuan ini tak boleh diberikan tunai dan masuk langsung ke rekening penerima guna menghindari pemotongan. Selain itu prosesnya tidak boleh dipersulit. 

Di Lombok Timur terdapat 31.000 orang penerima bantuan, pencairannya akan diawali Senin di Kecamatan Selong dengan jumlah penerima 2.000 orang yang berasal dari enam Kelurahan. Penyerahan ditarget rampung dalam dua hari.

Bupati Haerul Warisin pada kesempatan itu menjelaskan bantuan ini menyasar pedagang bakulan, asongan, rumahan, Pedagang Kaki Lima (PKL), dan pengusaha mikro lainnya. Bupati menyadari masing-masing memiliki modal variatif, akan tetapi diharapkan perbedaanya tidak terlau jauh. 

Bantuan ini dinilai cukup untuk pengembangan modal dan usaha. “Modal tersebut cukup, yang penting modal usaha gratis yang diterima sekarang ini jangan dipakai bayar hutang. Gunakan untuk usaha,“ pesannya. 

Bupati juga mendorong masyarakat untuk berusaha, salah satunya untuk mendukung program makan bergizi gratis (MBG). 

“Sudah ada sekian ratus Dapur MBG, dapur ini butuh sayur, buah dan lainnya. Kebutuhannya banyak, modal tidak terlalu besar. Ini lapangan usaha yang harus dikejar, ketimbang mereka pergi ke pasar, tentu kalau mereka didatangi akan senang,“ tambahnya.

Semangat dan optimism juga ditekankan sebagai modal mengembangkan usaha. “Jangan pesimis. Banyak orang sukses yang awalnya tidak punya modal. Tapi karena gigih dan tahu apa kebutuhan orang-orang, itu yang diusahakan. Sehingga sedikit-sedikit menjadi bukit. Semoga ini berhasil, usaha kita semakin besar dan diridhoi. Jika ada yang belum dapat, laporkan. Ke depannya, pemerintah akan pikirkan cara untuk kita tambah lagi,” tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Lombok Timur Baiq Farida Apriani mengharapkan kerja sama yang baik dari para penerima dengan menjaga ketertiban. “Untuk itu, diharapkan kerja sama yang baik, nanti penanda tanganannya bergilir dan tertib. Supaya selesai dengan cepat dan aman,“ harapnya.

Diingatkan pula agar nama penerima sesuai dengan yang tertera di KTP maupun nomor rekening. Jika ada yang tidak sesuai agar segera mengkomunikasikan dengan pihak Bank. (SN) 
×
Berita Terbaru Update